Anggota Polsek Sedayu Mengamankan Tabur Bunga Dan Sarasehan

Posted by tribratanewsbantul on 10:43

Anggota Polsek Sedayu mengamankan giat tabur bunga dan sarasehan di Taman Makam Somenggalan Argomulyo Sedayu Bantul, Kamis, 28 Februari 2019 pukul 07.30 WIB.

Kegiatan ini mengambil tema "Menegakkan Kedaulatan NKRI" serta Peringatan Serangan Umum 1 Maret 1949 dengan tema "Dari Yogyakarta RI Kembali Berdaulat" dihadiri oleh Kolonel Arm Heri Purwanto (Kepala Badan Pelaksana Pusat Museum Monumen Pusat Dinas Sejarah TNI AD / Balakmusmonpus Disjarahad Yogyakarta), Letkol Kav Didi Carsidi, S.Sos, M.IPol (Dandim 0729/Bantul), Letkol Heri (Kasi Koleksi Musium Pusat TNI AU Dirgantara Mandala Lanud Adisutjipto Yogyakarta), Yulius Suharta, S.Sos (Kasatpol PP), Suharjo (Keluarga Cendana), Para purnawirawan,  Undangan dan Peserta Upacara lk 150 orang.

Dalam sambutanya, Bupati Bantul yang diwakili oleh Kasatpol PP menyampaikan Serangan Umum 1 Maret dilancarkan oleh TNI didukung oleh rakyat dan berhasil menduduki Yogyakarta selama 6 jam dan membuktikan keberadaan Negara Indonesia.

Serangan Umum tersebut berhasil karena bulatnya tekad rakyat Indonesia yang dibalut dalam semangat yang tinggi.

Saat ini Bangsa Indonesia juga berjuang untuk membangun dan meningkatkan kesejahteraan Rakyat Indonesia, namun semangat perjuangan tetap dijalankan agar pembagunan berjalan dengan lancar. (Humas Polsek Sedayu)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:43

0 komentar:

CB