Bhabinkamtibmas Desa Pendowoharjo Laksanakan Sambang di Dusun Cepit

Posted by tribratanewsbantul on 13:10

Bhabinkamtibmas Desa Pendowoharjo melaksanakan sambang di salah satu warga Dusun Cepit, Desa Pendowoharjo, Sewon, Bantul, Selasa (02/12/2020) malam.

Dalam sambang tersebut, Bhabinkamtibmas Desa Pendowoharjo menyampaikan himbauan kepada warga untuk mempergunakan hak pilihnya demi suksesnya Pilkada Kabupaten Bantul 2020 dan dalam pelaksanaan pencoblosan nanti hendaklah mematuhi protokol kesehatan, guna kesehatan bersama.

Selain sosialisasi, Bhabinkamtibmas juga menghimbau untuk memberikan informasi serta melaporkan kepada kepolisian apabila terjadi gangguan kamtibmas seperti penyebar isu dan berita hoax untuk segera di lakukan counter guna mencegah terjadinya gejolak di masyarakat

Kapolsek Sewon AKP Suyanto SH dalam keterangannya mengatakan bahwa Bhabinkamtibmas ditekankan untuk selalu hadir di tengah tengah warga guna menyampaikan himbauan baik kepada tokoh masyarakat, tokoh agama maupun komponen masyarakat yang ada demi terwujudnya situasi wilayah yang aman dan kondusif jelang Pilkada serentak ungkapnya

"Bhabinkamtibmas merupakan ujung tombak kepolisian yang terjun langsung ke tengah tengah masyarakat, segala permasalahan yang timbul dan komplek di masyarakat harus dapat di selesaikan di tingkat bawah, untuk itu sosok bhabinkamtibmas hari menjadi panutan bagi warganya," tutup Kapolsek. (Humas Polsek Sewon)  



Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 13:10

0 komentar:

CB