
Evakuasi dilakukan secara bergotong-royong bersama Tagana Bantul, BPBD Bantul, FPRB Wonolelo beserta komunitas relawan, Perangkat Desa, Babinsa dan warga masarakat.
Peristiwa tanah longsor terjadi saat hujan deras pada Sabtu (16/2/2019) sore. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Namun kerusakan yang ditimbulkan akibat kejadian tersebut antara lain ruang dapur dan peralatan produksi rambak.
Terkait kejadian tanah longsor tersebut, Bhabinkamtibmas Desa Wonolelo Aiptu Supomo menghimbau kepada warga Wonolelo agar selalu waspada akan kejadian serupa, mengingat wilayah Wonolelo sebagian besar merupakan perbukitan, apalagi saat terjadi hujan. (Humas Polsek Pleret)
0 komentar:
Post a Comment