Pengajian Rutin Bersama Karyawan Dinas Instansi Se-Kecamatan Di Mapolsek Bambanglipuro

Posted by tribratanewsbantul on 09:31

Telah berlangsung pengajian rutin bersama karyawan dinas instansi se-Kecamatan Bambanglipuro di Mapolsek Bambanglipuro, Jum'at (22/2/2019) pukul 07.45 Wib.

Adapun pembicara adalah ustadz KH Mukhsin dari Ponpes Darul Muklisin Jomblang dengan tema syukur nikmat kepada Allah SWT dihadiri oleh Sekcam Bambanglipuro Mi. Misbah S.I.P, Kapolsek Bambanglipuro AKP Wahyu Sudadi SH, Kepala KUA Bambanglipuro Drs Dalyono Warsito, Kepala Dinas Instansi Lintas Sektoral se-Kecamatan Bambanglipuro dan pegawai dan karyawan dinas instansi se kecamatan Jetis.

Pengajian tersebut merupakan kegiatan rutin setiap hari Jum'at minggu ke dua setiap bulannya sebagai pengganti dari olahraga bersama dengan tempat bergiliran.

Dalam tausyiyahnya, Ustad KH Mukhsin mengatakan, sudah selayaknya setiap manusia untuk selalu bersyukur kepada Allah Swt atas segala nikmat yang telah diterima. Bersyukur merupakan perbuatan dengan maksud berterimakasih atas segala limpahan nikmat yang telah Allah Swt berikan.

"Orang yang bersyukur niscaya Allah akan menambah kenikmatan tersebut, dan orang yang kufur atas nikmat Allah maka azab Allah sangat pedih", jelas ustadz KH Mukhsin. (Humas Polsek Bambanglipuro)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:31

0 komentar:

CB