Larikan Sepeda Motor, Pemuda Belasan Tahun Nginap Di Sel Tahanan Polsek Kretek

Posted by tribratanewsbantul on 08:10

Unit Reskrim Polsek Kretek mengamankan tersangka kasus penipuan dan atau penggelapan sepeda motor berinisial IRS (19) warga Dusun Tobayan Rt 04, Tirtosari, Kretek, Bantul. Adapun korban adalah Cindya Febrianti (22) warga dusun Buruhan Rt 04, Tirtosari, Kretek, Bantul.

Pemuda belasan tahun ini diserahkan ke Polsek Kretek oleh keluarga korban pada hari Sabtu 20 April 2019 sekira pukul 22.00 wib.

Kapolsek Kretek Kompol Leo Fasak menjelaskan, bahwa tersangka dalam melakukan aksinya pada hari Rabu 17 April 2019 sekira pukul 20.00 wib mendatangi rumah korban bermaksud meminjam sepeda motor Honda Beat bernopol AB 3948 QH milik korban yang akan dpergunakan untuk keperluan pribadi.

Namun sudah beberapa hari sepeda motor tersebut tidak kunjung dikembalikan sehingga membuat cemas korban.

Selanjutnya orang tua korban Marjiyono (54) bersama dengan beberapa tetangga berusaha mencari keberadaan tersangka, termasuk dirumahnya namun tidak diketemukan.

Marjiyono tidak putus asa, dibantu tetangga terus melakukan pencarian dibeberapa rumah teman tersangka.

Tidak sia-sia, tersangka ditemukan di dusun Warungpring, Bambanglipuro, Bantul bersama barang bukti sepeda motornya yang sudah berubah warna dan sarangan kaburator tidak terpasang ditempatnya/hilang, tersangka beserta barang bukti dibawa pulang ke rumah korban.

Namun karena dirumah korban sudah banyak warga/masa yang menungu, demi keamanan dan keselamatan, tersangka beserta barang bukti diserahkan ke Polsek Kretek guna pengusutan lebih lanjut, jelasnya.

“Dihadapan penyidik, tersangka mengaku  hanya pingin memiliki sepeda motor tersebut ,” imbuh Leo Fasak.

Untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya kini tersangka IRS harus mendekam di sel tahanan Polsek Kretek dan dijerat dengan pasal 378 KUHP tentang penipuan atau Pasal 372 KUHP tentang penggelapan dengan ancamannya hukuman dipenjara kurungan selama-lamanya empat tahun. (Humas Polsek Kretek)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 08:10

0 komentar:

CB