Kapolsek Bambanglipuro Hadiri Launching Shelter Tangguh Covid-19 Kalurahan Sumbermulyo

Posted by tribratanewsbantul on 00:47

Kapolsek Bambanglipuro AKP Khabibulloh S.Pd I MM menghadiri kegiatan Launching Shelter Tangguh Covid-19 Kalurahan Sumbermulyo di Gedung Balai Kalurahan Sumbermulyo Bambanglipuro Bantul, Selasa (26/1/2021) pagi.


Kegiatan ini dihadiri oleh Assek I Setda Kab.Bantul Hermawan Setiaji SIP MH, Panewu Bambanglipuro Drs. Lukas Sumanas M.Kes, Danramil Bambanglipuro diwakili Sertu Widayadi, Kepala Puskesmas Bambanglipuro dr Tarsisius Glory, Bhabinkamtibmas Kalurahan Sumbermulyo Bripka Sugianto, Lurah Sumbermulyo Dra. Ani Widayani, Pamong Kalurahan Sumbermulyo serta Bamuskal Sumbermulyo.


Shelter Tangguh Covid-19 Kalurahan Sumbermulyo bertujuan untuk menampung lonjakan kasus penularan Covid-19 di Kalurahan Sumbermulyo serta mengurangi beban Rumah Sakit. Sehingga Rumah Sakit Khusus hanya akan digunakan untuk tempat perawatan bagi pasien Covid-19 yang bergejala sedang maupun berat.


Launching ini juga agar masyarakat peduli terhadap pencegahan penyebaran Covid-19. Dengan adanya Shelter Tangguh Covid-19 mendorong masyarakat lebih patuh dan disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan di lingkungan masyarakat itu sendiri. (Humas Polsek Bambanglipuro)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 00:47

0 komentar:

CB