Bhabinkamtibmas Tirtonirmolo Hadiri Rakor Persiapan Penebaran Bibit Ikan Di Kalen Irigasi Tanjung Kanan

Posted by tribratanewsbantul on 07:22

Bhabinkamtibmas Desa Tirtonirmolo Brigadir Dwi Nur Wahono mewakili Kapolsek Kasihan Kompol Y.Tarwoco Nugroho, SH menghadiri persiapan dan koordinasi penebaran bibit ikan di kalen / irigasi tanjung kanan Dusun Tegalsenggotan Rt 03, Tirtonirmolo, Kasihan, Bantul, Senin (25/11/2019) pukul 13.00 WIB.

Hadir dalam persiapan rakor ini Sekcam Kecamatan Kasihan Suparmadi, SIP. M.Si.,  Kasie ekobang Kec.Kasihan bapak Rusdiyan, Perwakilan DLH kabupaten Bantul,  Kasie Trantip Kasihan Drs. Petrus Susanto,  Dishub Kabupaten Bantul, Tim Penyuluh Pertanian dan Perikanan Kasihan,  Lurah desa Tirtonirmolo,  Kadus Dongkelan Kauman,  Pengurus KPK Dongkelan Kauman dan undangan.

Kegiatan ini terselenggara atas kerjasama Dinas Pertanian dan perikanan pemerintah Kabupaten Bantul dengan kecamatan Kasihan sebagai upaya mengembalikan jumlah populasi ikan di perairaan umum, seperti saluran-saluran air di lingkungan masyarakat. 

Adapun rencana penebaran bibit ikan di kalen/saluran irigasi tanjung kanan oleh Bupati Bantul Drs. H. Suharsono pada tanggal 30 November 2019 di Kantor KPK Resik Mina Mukti.  Acara terlaksana dalam keadaan aman dan tertib. (Humas Polsek Kasihan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 07:22

0 komentar:

CB