Kapolsek Pundong Hadiri Peresmian Kegiatan Pembangunan Infrastruktur Irigasi

Posted by tribratanewsbantul on 13:47

Kapolsek Pundong AKP Haryanto SH menghadiri acara peresmian dan serah terima kegiatan pembangunan infrastuktur irigasi dan alat mesin pertanian tahun anggaran 2020 dari Dinas Pertanian Pangan Kelautan dan Perikanan Kabupaten Bantul di Balai Pertemuan Dusun Kalipakem, Seloharjo, Pundong, Selasa (15/9/2020) pagi.

Hadir di antaranya Bupati Bantul Drs. H. Suharsono, Asek II (Bidang Perekonomian dan Kesejahteraan) Pemda Kabupaten Bantul Bambang Guritno SH, anggota DPRD Kabupaten Bantul Muhammad David ST, Kepala Dinas Pertanian Pangan Kelautan dan Perikanan Bantul Yus Warseno S.Pi M.Si, Kepala Dinas PU Kabupaten Bantul, Forkompincam Pundong, Lurah Desa se Kecamatan Pundong dan tamu undangan.

Sambutan Bupati Bantul Drs. H. Suharsono menyampaikan bahwa bantuan alat pertanian ini bersumber dari APBD yang digunakan untuk kepentingan warga masyarakat dengan tujuan meningkatkan perekonomian di bidang pertanian di wilayah Kecamatan Pundong ini.

Harapannya pertanian di wilayah Bantul menjadi maju dan bisa mewujudkan ketahanan pangan. Bupati juga berpesan, agar dalam setiap pembangunan agar menggunakan standar yang sesuai, jangan dikurangi mutunya sehingga hasil pembangunannya dapat bertahan lama.

Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan bantuan secara simbolis kepada kelompok tani di wilayah kecamatan Pundong. (Humas Polsek Pundong)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 13:47

0 komentar:

CB