Pastikan Pergantian Tahun Kondusif Polsek Sewon Gelar Patroli Bersama Muspika Sewon

Posted by tribratanewsbantul on 10:03

Guna, memastikan situasi malam pergantian tahun di wilayah Kapanewon Sewon aman. Kapolsek Sewon Kompol Suyanto,S.H., bersama Panewu Sewon Hartini S.IP.MM, beserta jajaran Muspika Sewon, bersinergi memantau situasi masyarakat pada malam pergantian tahun 2021-2022 di sejumlah titik pos pengamanan di wilayah Kapanewon Sewon, Sabtu,(01/01/2022) dini hari.

 "Polsek Sewon bersinergi dalam pengamanan tahun baru bersama sama dengan Bu Panewu, Panewu Anom Kapanewon sewon beserta jajaran Muspika Sewon bersama sama berkeliling untuk memastikan suasana kamtibmas pada momentum pergantian tahun berjalan aman, dan juga ingin memastikan, para personel yang bertugas di lapangan baik dari personil Polsek Sewon, FPRB Kalurahan, Pamong, maupun Instansi Pemerintah Kabupaten Bantul dalam mengawal kamtibmas ," jelas Kapolsek Sewon Kompol Suyanto, S.H.

Kapolsek juga menambahkan di beberapa tempat patroli bersama muspika Sewon juga berhenti dan melakukan himbauan kamtibmas dan protokol kesehatan kepada warga masyarakat.

Sementara itu Panewu Sewon Hartini S.IP.MM usai melaksnakan patroli bersama menjelaskan dari hasil patroli dan pemantauan pengamanan bersama jajaran Muspika Sewon tersebut, situasi di malam pergantian tahun di Kapanewon Sewon terpantau kondusif dan terkendali, termasuk kondisi malam pergantian tahun di beberapa titik yang setiap tahunya di jadikan tempat berkumpul masyarakat dalam menyambut pergantian tahun dilaporkan aman dan kondusif.

“Ada beberapa titik yang bisa dijadikan tempat berkumpul, seperti di Pasar Seni Gabusan, Stadion Sultan Agung yang setiap tahunnya dijadikan titik kumpul untuk merayakan pergantian tahun,dan untuk tahun ini terpantau tidak ada kerumunan warga sama sekali, ini berkat kesigapan petugas dari Polsek Sewon dimana sehari sebelumnya sudah di laksanakan koordinasi dengan pihak pengelola” ungkap Hartini.

Dalam perjalanan patrolinya Kapolsek Sewon bersama Panewu Sewon dan jajaran Muspika Sewon menyinggahi sejumlah pos pengamanan yang tersebar di Kapanewon Sewon dan meminta para personel yang bertugas selalu menerapkan protokol kesehatan.

"Tetap mengikuti protokol kesehatan selama bertugas serta berikan himbauan kepada masyarakat agar ikut mematuhinya," ungkap Kapolsek. (Humas Polsek Sewon)
 


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:03

0 komentar:

CB