Acara tasyakuran memperingati Hari Bhayangkara Ke-74 di
gelar di Mapolsek Bambanglipuro, Rabu (1/7/2020) pagi.

Dalam sambutannya, Kapolsek Bambanglipuro AKP Khabibulloh
S.Pd I MM kepada semua anggota Polri mengucapkan, Selamat Hari Bhayangkara
Ke-74, "Kamtibmas Kondusif dan Masyarakat Semakin Produktif". Usia
yang tidak muda dan semoga Polri kedepan lebih dipercaya dan dicintai
masyarakat.
Kemudian acara dilanjutkan dengan pemotongan kue oleh Camat
Bambanglipuro dan pemotongan tumpeng oleh Danramil Bambanglipuro yang
diserahkan kepada Kapolsek Bambanglipuro
Kesan dan pesan oleh Danramil Bambanglipuro Kapten Ngadino
bahwa hari ini Polri telah berusia 74 tahun, semoga Polri semakin jaya, lebih
dicintai dan diterima masyarakat, serta selalu bekerja sama dengan TNI /
Koramil demi menciptakan kamtibmas wilayah Bambanglipuro yang ayem tentram.
Acara tersebut juga digelar tausiyah dan doa bersama oleh
KH. Mukhsin, setelah itu dilanjutkan ramah tamah bersama tamu undangan untuk
menjalin keakraban dan menjaga silaturahmi. (Humas Polsek Bambanglipuro)
0 komentar:
Post a Comment