Kabag Ops Polres Bantul Tinjau Vaksinasi Massal Kalurahan Ngestiharjo

Posted by tribratanewsbantul on 12:35

Kabag Ops Polres Bantul Kompol Hariyanto bersama Wakil Bupati Bantul Joko Purnomo meninjau vaksinasi massal untuk masyarakat umum di Kalurahan Ngestiharjo yang diselenggarakan oleh Kodim 0729/Bantul, Senin (20/9/2021).

Kegiatan yang digelar di SLB N 1 Bantul Jl. Wates Km.3 Ngestiharjo, Kasihan, Bantul tersebut melibatkan vaksinator dari Puskesmas Kasihan 2 dibantu oleh relawan dari Unisa. Vaksinasi menargetkan 1.100 orang untuk divaksin Sinovac.

Kabag Ops Polres Bantul berharap setiap proses vaksinasi dapat berjalan dengan aman dan lancar. Dalam mendukung kelancaran vaksinasi, personel Kepolisian telah diarahkan untuk selalu mengawal serta membantu keamanan dan kelancarannya. Sesuai perintah komando untuk mendukung penuh upaya percepatan vaksinasi nasional.

"Kita mendukung penuh setiap proses vaksinasi dengan membantu kelancaran dan keamanan," ujar dia.

Ia meminta kepada warga yang belum menerima vaksinasi agar segera melakukan vaksinasi. Ia menyebut vaksinasi sangat penting guna meningkatkan kekebalan tubuh di masa Pandemi Covid.

"Saya minta warga terus menjaga kesehatan dan meningkatkan imun tubuh dengan mematuhi protokol kesehatan," ucap dia.

Sementara itu, ia juga mengimbau kepada warga masyarakat yang telah mendapatkan vaksinasi untuk tidak merasa kebal terhadap virus Covid-19. 

"Meskipun kita telah menerima vaksinasi bukan berarti kita kebal terhadap Covid-19. Kita selalu mengimbau kepada warga untuk melindungi diri dengan menjaga kesehatan dan selalu patuhi protokol kesehatan," kata Kompol Hariyanto. (Humas Polsek Kasihan)



Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 12:35

0 komentar:

CB