Sebagai upaya untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas dan gangguan kamtibmas di wilayah Kapanewon Imogiri anggota Polsek yang di pimpin Kapolsek Kompol Sumanto SH melaksanakan giat patroli malam di Wilayah Kapanewon Sabtu malam (16/4/2022).
Menurut Kapolsek bahwa kegiatan patroli malam hari merupakan wujud ke siap siagaan anggota Kepolisian khususnya Polsek Imogiri juga untuk antisipasi kerawanan Gangguan Kamtibmas seperti kejahatan jalanan, curas dan petasan.
Kapolsek juga berpesan kepada personel dalam pelaksanaan tugas senantiasa menjaga keselamatan diri dan lakukan pendekatan persuasif kepada masyarakan untuk menarik simpati tidak arogan
Dalam pelaksanaan patroli Kapolsek dan jajarannya melaksanakan pemeriksaan kepada warga masyarakat yang dijumpai masih nongkrong nongkrong di tempat sepi.
Selain melakukan pemeriksaan kelengkapan pribadi seperti KTP Juga surat Kendaraan bermotor tidak luput jok sepeda motor untuk di buka. (Humas Polsek Imogiri)
Kapolsek Imogiri Pimpin Patroli Tengah Malam
Posted by tribratanewsbantul on 14:08
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 14:08
0 komentar:
Post a Comment