Lakalantas Di Jalan Samas, Alfani Tidak Sadarkan Diri

Posted by tribratanewsbantul on 02:30

Sebuah sepeda motor ringsek parah usai terlibat kecelakaan lalu lintas di Jalan Samas, tepatnya di simpang tiga Dawetan, Padukuhan Selo, Desa Sidomulyo, Minggu (13/10/2019) sekitar pukul 16.00 WIB.

Kecelakaan hebat itu bermula ketika sebuah mobil Toyota Avanza nopol B 1311 PRF yang dikemudikan oleh Riyanto (37) warga Padukuhan Kiringan, Desa Sidomulyo, Kecamatan Bambanglipuro melaju dari arah Timur ke Barat. Sesampainya di lokasi kejadian, dia berniat belok ke kiri hendak menuju ke arah Selatan.

Namun nahas disaat bersamaan melesat dengan kecepatan sedang sebuah sepeda motor Honda Vario nopol AB 5939 QT yang dikendarai oleh seorang mahasiswi bernama Alfani warga Padukuhan Kurahan, Desa Murtigading, Kecamatan Sanden.

Mengetahui hal tersebut, ditengarai sang sopir yang tengah berusaha belok itu pun terkejut. Riyanto yang berniat menginjak rem itu malah refleks menginjak pedal gas mobil. Alhasil mobil berwarna putih itu nabrak sepeda motor tersebut hingga terjun ke dalam sungai di sekitar lokasi.

Benturan keras kedua kendaraan itu sampai mengakibatkan sepeda motor matic tersebut pada bagian bodi depan remuk. Sementara itu pengendara sepeda motor didapati telah tergeletak dalam kondisi tidak sadar di sekitar tempat kejadian perkara. Korban kini tengah dirawat intensif di RS Panembahan Senopati.

"Kalau sopir dan penumpang mobil luka ringan. Kasus itu masih di tangani Unit Lantas Polsek Bambanglipuro," ujar Kanit Laka Satlantas Polres Bantul, Ipda Maryono, Minggu malam. (Sorot Bantul)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 02:30

0 komentar:

CB