Bhabinkamtibmas Desa Caturharjo Giat Sambang Dan Koordinasi Penyaluran BLT DD

Posted by tribratanewsbantul on 13:04

Bhabinkamtibmas Desa Caturharjo Aiptu Agus Nugroho melaksanakan giat sambang di Balai Desa Caturharjo, Pandak, Bantul sekaligus melakukan koordinasi dengan Kasi Pelayanan Desa Bunyamin A.Md terkait penyaluran bantuan BLT DD Tahap IV, Rabu (12/8/2020).

Adapun penyaluran BLT DD Tahap IV Desa Caturharjo akan dilaksanakan pada hari Jumat (14/8/2020), mulai pukul 09.00 WIB bertempat di Balai Desa Caturharjo. Adapun jumlah penerima bantuan sebanyak 77 KPM (Keluarga Penerima Manfaat).

Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas Aiptu Agus Nugroho juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan imbauan pencegahan penyebaran Covid-19 di masa Adaptasi Kebiasaan Baru.

Disampaikan bahwa dalam pelaksanaan penyaluran bantuan tersebut agar tetap menerapkan protokol kesehatan, yakni wajib memakai masker, tempat antrean diatur jaraknya dan menyediakan tempat untuk cuci tangan serta dilakukan pengecekan suhu tubuh. (Humas Polsek Pandak)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 13:04

0 komentar:

CB