Polres Bantul Gelar Vaksinasi Untuk Pelajar di SMA Negeri 2 Bantul

Posted by tribratanewsbantul on 11:51

Kapolres Bantul AKBP Ihsan SIK meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 tingkat pelajar SMA yang digelar di SMA Negeri 2 Bantul, Kamis (2/9/2021).

Hingga saat ini sasaran vaksinasi selain untuk masyarakat umum, juga tertuju kepada siswa sekolah dengan target merata di seluruh lembaga pendidikan Kabupaten Bantul.

Kegiatan vaksinasi yang diselenggarakan Polres Bantul ini bertujuan untuk mendukung program pemerintah dalam percepatan penanggulangan Covid-19 dan membentuk herd immunity di lingkungan sekolah.

Kapolres Bantul AKBP Ihsan SIK mengatakan, target vaksinasi pada hari ini berjumlah 600 pelajar.

Menurutnya, antusiasme pelajar mengikuti vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Bantul sangat tinggi.

"Para pelajar dan masyarakat sudah mulai sadar dan paham akan manfaat dari vaksinasi serta mulai mendatangi tempat vaksinasi Covid-19 di seluruh wilayah Kabupaten Bantul," ujarnya.

Pada kesempatan tersebut, pihaknya menekankan kepada seluruh guru dan siswa-siswi untuk selalu mentaati protokol kesehatan di lingkungan sekolah, meskipun sudah mendapatkan vaksinasi. Sebab, untuk mendapatkan hasil yang maksimal dalam menanggulangi pandemi Covid-19 butuh upaya yang ekstra dan disiplin.

“Walaupun sudah mendapatkan vaksin saya harapkan tetap mematuhi protokol kesehatan khususnya pemakaian masker selama proses belajar mengajar,” pungkasnya. (Humas Polres Bantul)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 11:51

0 komentar:

CB