Bhabinkamtibmas Kalurahan Pendowoharjo Dampingi Kegiatan Sweeping Oleh Tim Vaksinator Puskesmas

Posted by tribratanewsbantul on 11:10

Bhabinkamtibmas Kalurahan Pendowoharjo Aipda Wawan Giyarto S.Psi melaksanakan monitoring dan pendampingan tim vaksinator Puskesmas Sewon 1 dalam rangka sweeping warga Kalurahan Pendowoharjo yang belum melaksanakan vaksinasi Covid-19, Selasa (7/12/2021) pagi.

Aipda Wawan Giyarto mengatakan, kegiatan sweeping warga yang dilaksanakan oleh Puskesmas Sewon 1 dalam rangka percepatan vaksinasi yang merupakan program pemerintah untuk menyehatkan warga agar terhindar dari Covid-19.

"Untuk hari ini petugas vaksinasi mendatangi langsung ke rumah warga sesuai dengan list daftar yang telah diverivikasi sebelumnya, dan untuk hari ini ditargetkan tiga dusun yakni Dusun Rogoitan , Dusun Cepit dan Dusun Dagen," jelasnya.

Ditambahkan, untuk saat ini pelaksanaan program percepatan vaksinasi door to door dengan prioritas utama adalah warga lansia. Adapun angka serapan vaksinasi bagi lansia masih minim, sehingga Polsek Sewon dan Puskesmas Sewon 1 bekerjasama dengan instansi terkait terus menggenjot kegioatan vaksinasi untuk lansia sebagai upaya mencapai target vaksinasi lansia.

“Kita genjot vaksinasi untuk lansia, karena lansia merupakan kelompok rentan, kekebalan tubuhnya pun menurun seiring bertambahnya usia. Dengan kita percepat vaksinasi bagi lansia sehingga dapat terbentuknya herd immunity,” tandasnya. (Humas Polsek Sewon)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 11:10

0 komentar:

CB