Kapolsek Srandakan Hadiri Kegiatan Pencanangan Kampung Pancasila

Posted by tribratanewsbantul on 10:49

Kapolsek Srandakan Kompol Sudarsono SH bersama Bhabinkamtibmas Kalurahan Poncosari Aipda Ali Murtopo menghadiri kegiatan pencanangan Kampung Pancasila di Dusun Gunturgeni, Poncosari, Srandakan, Bantul, Selasa (13/9/2022).

Hadir di antaranya Panewu Srandakan Sarjiman SIP ME, Danramil 17 Srandakan Kapten Inf Nuryanto beserta anggota, Lurah Poncosari Supriyanto SE S.Pt, Dukuh Gunturgeni Subrahmono, tokoh agama dan tokoh masyarakat.

Kegiatan pencanangan Kampung Pancasila tersebut diinisiasi oleh Koramil 17 Srandakan.

Dalam Sambutannya Panewu Srandakan mengucapkan terima kasih kepada Danramil Srandakan beserta jajarannya yang telah menginisiasi Dusun Gunturgeni sebagai Kampung Pancasila.

Dikatakannya, Dusun Gunturgeni merupakan wilayah yang heterogin khususnya umat beragama, terdapat tempat ibadah berupa Masjid, Gereja Kristen dan Gereja Katholik yang saling berdekatan namun tetap hidup rukun dan damai, serta mengajak untuk selalu mempedomani butir-butir Pancasila. (Humas Polsek Srandakan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:49

0 komentar:

CB