Cegah Virus Corona, Polsek Jetis Rutin Semprotkan Disinfektan

Posted by tribratanewsbantul on 10:48

Dalam rangka cegah penularan virus Corona, Polsek Jetis rutin semprotkan disinfektan di beberapa kantor pelayanan Publik atau fasilitas umum di Jetis Bantul. Selasa 7/4/2020.

Giat penyemprotan disinvektan ini dimulai dari Ruang kerja maupun pelayanan dan lingkungan polsek Jetis, area Mushola Baabul Janah Polsek Jetis, dan beberapa perkantoran samping seperti kantor BUKP, toko Mahanani, bengkel Rusmanto, dan beberpa fasilitas umum di sekitar polsek Jetis.

Kasi Humas Polsek Jetis Aiptu Ragil menjelaskan, kegiatan ini merupakan program rutin yang dilakanakan seminggu dua kali yaitu selasa dan Jumat, dengan membersihkan ruang pelayanan polsek diharapkan dapat membersihkan virus dan kuman yang mungkin dapat menyerang anggota polsek, dan tetap mengedapakan pola hidup bersih dan sehat.

Selain lingkungan Mapolsek Jetis, personil polsek jetis juga menyemprot fasilitas umum, agar virus yg saat ini mewabah dapat di basmi dan mencegah penularan" tegasnya. (Humas Polsek Jetis)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:48

0 komentar:

CB