Bhabinkamtibmas Desa Mulyodadi Sambang Penyaluran BPNT DI Dusun Grogol Carikan

Posted by tribratanewsbantul on 09:47

Untuk mengantisipasi penumpukan pengambilan BPNT oleh warga, Bhabinkamtibmas Desa Mulyodadi Aipda Sukaryadi menyambangi pembagian Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) di toko atau agen Budi Kisworo di Dusun Grogol Carikan, Mulyodadi, Bambanglipuro, Bantul pada Rabu (12/8/2020).

Dalam sambang tersebut, Aipda Sukaryadi mengecek pembagian BPNT kepada warga berupa sembako antara lain beras, daging ayam, telor, tahu tempe dan buah.

Selain mengecek pembagian BPNT, Aipda Sukaryadi juga memberikan imbauan kepada pemilik toko maupun warga penerima BPNT untuk jaga jarak selama mengantri pengambilan bantuan. Di samping itu tetap membiasakan Pola Hidup Bersih dan Sehat, seperti cuci tangan pakai sabun, memakai marker saat keluar rumah, serta untuk tidak keluar rumah apabila tidak ada keperluan yang penting.

“Kita harus waspada dan disiplin dalam mengatur interaksi mulai dari sendiri maupun keluarga. Pencegahan penularan Covid-19 tidak bisa dilakukan hanya oleh pemerintah saja, butuh kerjasama dari masyarakat dengan cara mematuhi imbauan pemerintah," tegas Aipda Sukaryadi. (Humas Polsek Bambanglipuro)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:47

0 komentar:

CB