Pengamanan penyuran BLT DD Tahap 4 Desa Murtigading Sanden

Posted by tribratanewsbantul on 06:41

Guna mendukung  kelancaran penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) dana desa tahap 4 tahun 2020 Desa Murtigading, Bhabinkamtibmas Desa Murtigading Bripka Eko Wibowo turut mengawal langsung pelaksanaan penyaluran di Pendopo Desa Murtigading Kecamatan Sanden, Jumat (14/8/2020).
  
Sebanyak 100 KK warga Desa Murtigading pra sejahtera terdampak Covid -19 berhak mendapatkan BLT DD tahap 4 dari 6 tahap yang di rencanakan di mulai  bulan Juli sampai September dengan nominal masing-masing Rp 300 ribu.
  
Kehadiran anggota Bhabinkamtibmas Bripka Eko Wibowo dalam penyaluran BLT DD tahap 4 bertujuan agar penyaluran bantuan tepat sasaran dan memastikan pelaksanaannya berjalan lancar, tertib dan aman. Dalam kegiatan tersebut tetap menerapkan protokol kesehatan. Diantaranya mewajibkan penggunaan masker, mencuci tangan sebelum memasuki ruangan dan physical distancing.
  
Adapun dalam kesempatan tersebut penyaluran BLT DD di hadiri oleh DPPKB PMD Bantul Rahayu Martaningsih, Kasi Kemasyarakatan Kecamatan Sanden Toemijan, Lurah Desa Murtigading, Pendamping PKH Murtigading, Bhabinkamtibmas Murtigading Bripka Eko Wibowo, Pamong Desa Murtigading serta warga penerima manfaat BLT  DD tahap 4. (Humas Polsek Sanden)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 06:41

0 komentar:

CB