Pantau Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Tahap 2 di UMY, Bhabinkamtibmas Ingatkan Warga Tetap Patuhi Prokes

Posted by tribratanewsbantul on 09:46

Bhabinkamtibmas desa tamantirto Kasihan Bantul Bripka Agustinus S, SH melaksanakan pemantauan melaksanakan kegiatan pengamanan sekaligus monitoring penyuntikan Vaksin Covid-19 Tahap 2 untuk Mahasiswa dan Masyarakat yang bertempat di Sportorium Kampus UMY, Senin (20/9/2021).

Dalam kesempatan ini Bripka Agus S, SH selaku Bhabinkamtibmas memantau langsung pelaksanaan pemberian Vaksin Covid-19 kepada 2300 mahasiswa dan masyarakat , ini merupakan tindak lanjut dari pemberian vaksin Tahap 1 yang sebelumnya telah diberikan.

Bhabinkamtibmas Desa Tamantirto  mengatakan pemberin vaksin tahap 2 merupakan lanjutan vaksin tahap 1 sebelumnya yang sudah diberikan kepada Mahasiswa dan masyarakat  beberapa waktu yang lalu, ucap Bripka Agus S, SH 

Lebih lanjut Bripka Heru menghimbau masyarakat yang belum divaksin Covid-19, jangan takut dan ragu untuk mengikuti program vaksinasi, disamping untuk menyelamatkan diri kita sendiri dan keluarga, juga menyelamatkan orang lain, vaksin itu aman dan halal.

Setelah di vaksin penerapan Protokol Kesehatan seperti mencuci tangan di air yang mengalir dengan sabun, menjaga jarak, memakai masker dan menghindari kerumunan serta mengurangi mobilisasi harus tetap dijalankan guna menghindarkan kita dari Covid 19.

“Semoga pandemi ini segera berakhir agar kita bisa bekerja kembali seperti biasanya dan semoga ekonomi masyarakat bisa normal kembali. mari kita jaga kesehatan dan tetap mematuhi protokol kesehatan,” tutup Bripka Agus S, SH. (Humas Polsek Kasihan)



Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:46

0 komentar:

CB