Police Goes To School, Kapolsek Bantul Berikan Pembinaan di SMK Muhammadiyah 1 Bantul

Posted by tribratanewsbantul on 14:11

Salah satu cara yang dilakukan Polsek Bantul untuk menekan angka kriminalitas, khususnya yang melibatkan anak-anak di bawah umur atau pelajar adalah dengan melakukan pendekatan dan menjalin hubungan baik dengan pihak sekolah, serta memberikan pembinaan kepada siswa-siswi di sekolah.

Kegiatan pembinaan tersebut dilakukan oleh Kapolsek Bantul Kompol Wahyu Sudadi SH MAP saat memimpin apel bersama siswa-siswi di SMK Muhammadiyah 1 Bantul, Rabu (14/9/2022).

Kompol Wahyu Sudadi SH MAP mengatakan bahwa kegiatan tersebu dalam rangka program Police Goes To School Polsek Bantul yang dilaksanakan di sekolah-sekolah mulai dari tingkat Sekolah Dasar (SD) sampai Sekolah Menengah Atas (SMA).

Sementara itu, dalam kesempatan tersebut Kapolsek Bantul menghimbau para siswa agar bijak dalam penggunaan medsos (media sosial).

Imbauan lainnya, yakni bagi siswa-siswi yang mengunakan kendaraan bermotor agar selalu berhati-hati dan patuh terhadap peraturan lalu lintas. (Humas Polsek Bantul)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 14:11

0 komentar:

CB