Kerja Bakti Bersih-Bersih Lingkungan Kantor Dan Bangun Mushola Polsek Sanden

Posted by tribratanewsbantul on 03:00

Jum'at (11/8/2017) pukul 08.30 Wib usai olahraga bersama dinas instansi, anggota Polsek Sanden langsung melaksanakan kerja bakti bersih-bersih lingkungan kantor.

Kerja bakti dipimpin langsung Kapolsek Sanden dan diikuti seluruh anggota Polsek Sanden. Kegiatan yang dilakukan yaitu membersihkan lingkungan kantor, ruang perkantoran, pengecatan pagar depan serta pemasangan umbul-umbul de sepanjang jalan depan mapolsek.

"Selain giat rutin Jum'at pagi, kerja bakti ini juga dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke 72 Tahun 2017 agar lingkungan kantor tampah lebih bersih dan semarak," kata Kapolsek Sanden.

Tidak hanya membersihkan lingkungan kantor, tetapi juga bergotong royong membantu tenaga bangunan dalam membangun mushola Polsek Sanden. Saat ini, sudah mulai pasang kusen pintu utama dan jendela. Sedangkan pemasangan dinding batu bata di sisi utara dan belakang sudah selesai.

Semoga dengan bantuan tenaga dari anghita bisa mempercepat proses pembangunan mushola agar segera bisa digunakan untuk beribadah. (Sihumas Polsek Sanden)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 03:00

0 komentar:

CB