Pengamanan Kunjungan Bupati Bantul Di Keluarga Sapon Dusun Mulekan II

Posted by tribratanewsbantul on 10:26

Personil Polsek Kretek dipimpin Pawas Aiptu Hendry Krisna mengamankan kunjungan Bupati Bantul Drs. H. Suharsono ke keluarga bapak Sapon di dusun Mulekan II, Tirtosari. Senin (21/01/2019) pukul 10.00 Wib.

Dalam kunjunganya, Bupati Bantul didampingi Asek III Drs. H. Totok Sudarto M.Pd, KadisTrans Sulistyinto dan disambut oleh Camat Kretek Cahya Widada S.Sos, MH, Kapolsek Kompol Leo Fasak, Lurah desa Tirtosari Longgar beserta pamong.

Kujungan Bupati dalam rangka memastikan kebenaran berita yang beredar bahwa salah satu putra Bapak Sapon yang bernama Imam Saputra (23) telah meninggal dunia di Negeri tetangga Malaysia.

Berdasar keterangan bapak Sapon, bahwa putra yang ketiga dari empat bersaudara mengadu nasib ke Negeri Jiran Malaysia pada tahun 2014 secara legal dan bermukim dirumah seorang warga Kalimantan yang sudah lama berdomisili di Malaysia yang diakui sebagai orang tua angkat.

Namun betapa terkejutnya bapak Sapon, karena pada tanggal 10 Januari 2019 yang lalu mendapatkan kabar dari orang tua angkatnya bahwa Imam ditemukan sudah meninggal dalam keadaan terapung dilaut.

Lebih lanjut disampaikan karena tidak adanya biaya untuk membawa pulang  akhirnya almarhum Imam dikebumikan di Malaysia, jelasnya.

Dalam kesempatannya, Drs. H. Suharsono menyampaikan turut berbela sungkawa atas meninggalnya almarhum Imam Saputra di negri Jiran, semoga diampuni segala dosa dan diterima amal baiknya, sehingga mendapat predikat meninggal dalam Husnul Khotimah dan keluarga menerima dengan iklas atas musibah ini, harapnya.

Disamping menyampaikan ucapan bela sungkawa Bupati Bantul Drs. H. Suharsono beserta rombongan juga memberikan sekedar bingkisan kepada keluarga Sapon situasi dalam keadaan aman dan kondusif dengan pengamanan oleh personil Polsek Kretek. (Humas Polsek Kretek)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:26

0 komentar:

CB