Kanit Binmas Polsek Jetis Ipda Budiyono menjadi pembina upacara bendera di SMP N 3 Jetis, Jetis, Bantul. Senin, (03/02/2020).
Upacara diikuti oleh Bhabinkamtibmas Desa Patalan Bripka Fajar PH , Kepala sekolah SMP 3 Jetis Guru, staf dan seluruh siswa siswi SMP N 3 Jetis.
Dalam amantanya, Kanit Binmas Polsek Jetis menyampaikan Upacara merupakan pembinaan tradisi dan pengabidian kepada Nusa dan bangsa serta merupakan perwujudan Cinta tanah air.
Kanit Binmas Polsek Jetis menghimbau kepada para siswa untuk tidak terjerumus kepada pergaulan bebas, jangan sampai salah pilih teman sehingga tidak salah bergaul dan tidak terlibat dalam kejahatan jalanan (Klitih).
Kepada para siswa siswi sekalian, jangan masuk kedalam kelompok Gank yang tidak jelas, jangan sampai terlibat tindakan kriminalitas yang akan merugikan diri sendiri dan orangtua kalian. Beberapa waktu lalau Polsek Jetis melaksankan razia pelajar dan telah mengamankan beberapa pelajar yang nongkrong di angkringan saat jam belajar berlangsung, sehingga Polsek Jetis harus menindak tegas dan membinanya, tegasnya.
Kanit Binmas juga menegaskan kepada para siswa untuk tidak mengendarai sepeda motor, baik dilingkungan rumah maupun lingkungan sekolah.
"Usia SMP belum waktunya mengendarai sepeda motor, untuk itu Polsek Jetis akan bekerjasama dengan pihak sekolah akan mengadakan razia kendaraan, demi keselamatan para siswa sendiri dan orang lain", tutupnya. (Humas Polsek Jetis).
Kanit Binmas Polsek Jetis Menjadi Pembina Upacara Bendera Di SMP N 3 Jetis
Posted by tribratanewsbantul on 07:30
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 07:30
0 komentar:
Post a Comment