Anggota Polsek Dlingo Cek Tanah Bergerak Di Dusun Semuten Desa Jatimulyo

Posted by tribratanewsbantul on 19:03

Anggota polsek Dlingo dipimpin kanit sabhara Aiptu Ari Hardono  bersama bhabinkamtibmas desa Jatimulyo Aipda Rubiyanta dan pamong desa serta Relawan Manggala Jati melakukan pengecekan terjadinya tanah bergerak di Semuten Rt 06 desa Jatimulyo kecamatan Dlingo kabupaten Bantul. Kamis 9 April 2020.

Tanah bergerak atau bergeser  terjadi di tanah sawah milik Supandi, 53 tahun, tani,  warga setempat.

Supandi mengetahui kalau tanah sawah nya bergerak pada saat akan menggarapnya, pada saat datang ke sawah supandi tidak menyangka kalau tanah garapannya  bergerak secara tiba tiba. Pada mulanya hanya keliatan kecil namun setelah beberapa saat di perhatikan itu semakin besar, tanah bergerak tersebut dengan lebar sekitar 10 sampai dengan 30 cm dan panjang sekitar 200 meteran.

Dengan adanya kejadian itu Supardi melapor pada Rt setempat dan laporan itu diteruskan ke desa dan ke Babhinkamtibmas.

Bhabinkamtibmas setelah menerima laporan dilanjutkan ke Kapolsek selanjutnya Kapolsek Dlingo Iptu Irwan S.I.K memerintahkan kanit shabara untuk melakukan pengecekan.

Pada saat dilakukan pengecekan karena di khawatirkan membahayakan bagi penggarap sawah, anggota polsek Dlingo dan relawan KSB Manggala jati memasang garis Polisi dan mengingatkan kepada warga pemilik lahan untuk lebih waspada  dan hati-hati dalam menggarap lahan sawahnya. (Humas polsek Dlingo).


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 19:03

0 komentar:

CB