Bhabinkamtibmas Argosari Aipda Agus Muslim bersama Babinsa melaksanakan pengamanan pembagian bantuan BLT APBD Tahap I Kabupaten Bantul dan BLT DD Tahap II di Balai Desa Argosari, Sedayu, Bantul pada Selasa (9/6/2020).
Dalam pengamanan ini, Aipda Agus Muslim bersama Babinsa dan unsur pemerintah desa mengatur jalannya pembagian bantuan dengan melakukan pengecekan ulang, penerima bantuan tidak boleh diwakilkan, membawa undangan, KTP dan Kartu Keluarga. Setelah semua lengkap, selanjutnya dipersilahkan masuk sesuai dengan urutan, namun terlebih dahulu harus memenuhi protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19.
Sementara itu, untuk warga Argosari penerima bantuan BLT APBD Kabupaten Bantul sejumlah 72 KK, masing-masing mendapat bantuan uang tunai sebesar 600 ribu rupiah dan untuk BLT DD Tahap II sejumlah 188 KK masing-masing juga mendapat bantuan tunai sebesar 600 ribu rupiah. (Humas Polsek Sedayu)
Pengamanan Pembagaian BLT Di Desa Argosari Sedayu
Posted by tribratanewsbantul on 14:09
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 14:09
0 komentar:
Post a Comment