Sabhara Polsek Sewon Laksanakan Monitoring Dan Pengamanan Vaksin Siswa SMK N 1 Sewon

Posted by tribratanewsbantul on 12:43

Unit Sabhara Polsek Sewon, yang dipimpin langsung oleh Kanit Sabhara AKP Sarjiman melaksanakan pengamanan dan monitoring kegiatan vaksinasi dosis 2 bagi siswa siswi sekolah Menengah Kejuruan Negeri ( SMKN ) 1 Sewon, Kamis (04/11/2021), siang.

Dikonfirmasi melalui telepon AKP Sarjiman menjelaskan , vaksinasi dosis 2 yang berlangsung di SMK Negeri 1 Sewon di targetkan sebanyak 2000, dengan perincian peserta vaksin dari siswa – siswi SMK N 1 Sewon dan masyarakat umum, dan kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Bantul yang bekerjasama dengan Puskesmas Sewon 1.

AKP Sarjiman juga menambahkan dilaksanakannya vaksinasi bagi pelajar merupakan salah satu persyaratan yang harus dipenuhi bagi sekolah yang akan melangsungkan kegiatan (Pertemuan Tatap Muka Terbatas (PTMT).

Kanit Sabhara Polsek Sewon tersebut juga menjelaskan kehadiran personil Polsek Sewon dalam kegiatan vaksin guna memonitoring dan pengamanan, serta memastikan selama kegiatan berlangsung benar benar sesuai dengan SOP protokol kesehatan, serta menjamin keamanan kegiatan tersebut dan kepada personil yang terlibat tetap memberikan himbauan tentang prokes. (Humas Polsek Sewon)



Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 12:43

0 komentar:

CB