Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI Ke-72 Tingkat Kecamatan Sedayu

Posted by tribratanewsbantul on 09:37

Upacara Peringatan Detik- Detik Proklamasi Kemerdekaan RI Ke-72 Tahun 2017 Tingkat Kecamatan Sedayu diselenggarakan di Lapangan Cemoro Gading, Kamis (17/8/2017) pukul 09.00 WIB.

Bertindak selaku Irup Camat Sedayu Drs Fauzan Mu'arifin dan Danup Serma Juju Suharso dari Koramil Sedayu.

Hadir dalam upacara tersebut Kapolsek Sedayu  Kompol Moch Nawawi S.Pd M.Si, Danramil Sedayu Kapten Inf Kusmin, Ketua KUA Sedayu Drs Banum Al Amin, Lurah Desa, Kepala Instansi, PNS, Purnawirawan TNI/Polri dan tamu undangan lainnya.

Pada hari Kamis tanggal 17 Agustus 2017 pukul 09.00 wib di Lapangan cemoro gading dsn Sungapan argodadi Sedayu  telah dilaksanakan Upacara Hut Kemerdekaan RI Ke 72 tahun 2017.

Dalam kesempatan tersebut, Camat Sedayu membacakan amanat Gubernur DIY yang isinya hari ini, 17 Agustus 2017, 72 tahun yang lalu Soekarno-Hatta telah memproklamasikan kemerdekaan Indonesia. Oleh sebab itu, jika hari ini kita memperingatinya, hendaklah kita bersyukur ke hadapanNya atas berkah rahmat kemerdekaan yang telah dilimpahkan kepada bangsa Indonesia itu.

Merujuk tema Peringatan Hut Kemerdekaan tahun ini adalah “Indonesia Kerja Bersama”, bahwa filosofi dari kalimat tersebut, “Gotong-Royong”, merupakan prinsip dasar masyarakat Indonesia yang mesti kembali dikuatkan sebagai wahana menuju peradaban yang lebih baik.

Sebagai satu bangsa, sakit yang diderita golongan dan kelompok lain, adalah sakit kita semua. “Guyub-rukun“ itulah yang kita perlukan, agar kita dapat menyelesaikan persoalan-persoalan bangsa secara bersama-sama.

Seperti kita tahu, akhir-akhir ini banyak sekali timbul gejolak politik yang berpotensi merenggangkan hubungan antaranak bangsa.

Meski dipandang wajar dalam proses demokrasi, namun terkesan ada kecenderungan perilaku yang kurang kondusif untuk sebuah “kerja bersama” guna merekatkan persatuan dan kesatuan bangsa. Yang diperlukan saat ini adalah menemukan kembali ”Indonesia” yang hilang itu. Indonesia dengan sederet tokoh yang visioner, dan tidak perlu didorong- dorong untuk “kerja bersama”.

Karena mereka paham, bahwa Indonesia adalah rumah besar narasi bagi bangsa yang demikian majemuk. ”Kerja Bersama” merupakan jalan keluar guna menuju Indonesia Baru yang makmur, sejahtera, dan mandiri yang tidak mungkin dibangun oleh amarah, tetapi harus dengan kerja keras dan cerdas. Dengan pandangan reflektif seperti itu, marilah kita bangun persatuan dan kesatuan bangsa dengan “kerja bersama”, yang menandai peringatan Proklamasi Kemerdekaan RI Ke-72 ini dengan penuh rasa syukur.

Upacara selesai pukul 10.15 WIB dalam keadaan aman dan kondusif. Dilanjutkan persembahan pentas seni tradisional angguk Putri dari Dusun Cawan dan Tali Siswo dari pedukuhan Dingkikan Argodadi Sedayu. (Sihumas Polsek Sedayu)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:37

0 komentar:

CB