Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI Ke-72 Tingkat Kecamatan Jetis

Posted by tribratanewsbantul on 09:56

Camat Jetis Ibu Dra Endang  Rachmawati MM bertindak sebagai Irup dalam Upacara Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI Ke 72 Tingkat Kecamatan Jetis yang di selenggarakan di Lapangan Canden, Kamis (17//8/2017) pukul 09.00 WIB.

Nampak hadir sejumlah Muspika, antara lain Kapolsek JetIs AKP Mega Tetuko SIK, Danramil, para Kepala Dinas Instansi di se Kecamatan Jetis,  Pamong Desa dan tamu undangan lainnya.

Selaku Perwira Upacara Aiptu Sugiyarto dengan Komandan Upacara Serka Suparno. Upacara diiringi Korsik dari Hisbul Wathon Trimulyo Jetis. Sementara peserta upacara terdiri dari ASN serta pelajar tingkat SD, SMP dan SMA.

Upacara dimeriahkan pula dengan Parade Drumband dari pelajar MTsN Jetis  dan SD Patalan Baru. Dan selama upacara berlangsung,  personel Polsek Jetis bersama Koramil Jetis diturunkan untuk melaksanakan pengamanan. (Sihumas Polsek Jetis)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:56

0 komentar:

CB