Bhabinkamtibmas Desa Srigading Sanden Hadiri Musyawarah Dan Sosialisasi Dampak Virus Corona

Posted by tribratanewsbantul on 09:14

Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Sanden Polres Bantul Brigadir Afif Rudiyanto selalu memberi himbauan kepada masyarakat terkait dampak merebaknya wabah virus Covid 19 di seluruh dunia. Hal ini dilaksanakan pada kesempatan musyawarah dan sosialisasi terkait dampak virus Covid 19 di Dusun Ceme Desa Srigading Kecamatan Sanden, Bantul, Rabu (1/4/2020) jam 20.00 Wib.
     
Hadir dalam rapat musyawarah tersebut diantaranya Carik Desa Srigading, Kasi Pemerintahan Desa Srigading, Bhabinkamtibmas Desa Srigading Brigadir Afif Rudiyanto, Dukuh Ceme, Dukuh Celep, Dukuh Gedongan serta perwakilan warga dan pemuda.

Dalam kesempatan tersebut Brigadir Afif Rudiyanto selaku pembina desa menyampaikan tentang himbauan terkait wabah virus Covid 19. Diantaranya untuk selalu menjaga kesehatan dengan cara membiasakan cuci tangan pakai sabun setelah aktifitas, melakukan social distancing (jaga jarak dalam aktifitas). Disamping itu Brigadir Afif Rudiyanto juga mengingatkan agar warga masyarakat tidak melakukan lock down jalan, mengingat akses jalan untuk lewat warga.

"Mari kita dalam menghadapi wabah virus covid 19 ini dengan tidak panik, tetapi tetap waspada, bila ada warga yang dari mudik silahkan untuk mengisolasi mandiri untuk menjaga kesehatan keluarga dan masyarakat sekitar," ucap Brigadir Afif Rudiyanto. (Humas Polsek Sanden)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:14

0 komentar:

CB