Bhabinkamtibmas Kalurahan Ringinharjo Pengamanan Vaksinasi Covid-19 Bagi Lansia

Posted by tribratanewsbantul on 10:29

Bhabinkamtibmas Kalurahan Ringinharjo Aiptu Sugianto melaksanakan pengamanan dan monitoring pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi lansia di Balai Kalurahan Ringinharjo, Bantul, Rabu (9/6/2021) pagi.

Kegiatan vaksinasi dihadiri petugas Puskesmas Bantul 2, Lurah Ringinharjo dan Pamong, Lansia penerima vaksin, Kader Kesehatan, relawan Ringinharjo dan Bhabinkamtibmas Kalurahan Ringinharjo.

Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Kalurahan Ringinharjo mengatakan, vaksinasi yang diberikan kepada lansia di wilayah Kalurahan Ringinharjo bertujuan untuk menangkal Covid-19.

Sementara itu, di tempat terpisah Kapolsek Bantul Kompol Ayom Yuswandono SH menjelaskan, pengamanan dilaksanakan guna memastikan vaksinasi berjalan dengan aman dan lancar. Terkait kegiatan vaksinasi, harapannya semoga program ini berjalan lancar dan wilayah Kapanewon Bantul terbebas dari penyebaran Covid-19. (Humas Polsek Bantul)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:29

0 komentar:

CB