Hadir dalam kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas Kalurahan Srimartani Aipda Anwar Yasin, Babinsa Kalurahan Srimartani Serma Sumardi dan relawan dari FPRB Srimartani.
Petugas menyemprotkan cairan disinfeksi secara merata di rumah warga yang terpapar COVID 19 guna mencegah penyebaran virus covid 19.
“Penyemprotan disinfeksi ini dilakukan sebagai upaya mencegah penyebaran virus corona, agar segala aktifitas disemua lini dapat berjalan dengan baik,” kata Bhabinkamtibmas Srimartani Aipda Anwar Yasin.
Lebih lanjut Aipda Anwar Yasin menghimbau dan mengajak kepada seluruh warga masyarakat untuk selalu patuh dalam menerapkan protokol kesehatan 5M dengan memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, membatasi mobilitas dan juga menghindari kerumunan agar terhindar dari COVID-19.
“Diperlukan sinergi semua pihak untuk menanggulangi penyebaran COVID-19, mari bersama mentaati protokol kesehatan guna meminimalisir penyebaran Virus COVID-19 ini,” ajaknya. (Humas Polsek Piyungan)
0 komentar:
Post a Comment