Bripka Tri Asih Se Terus Komitmen Pantauan Prokes Hajatan Pernikahan Warga

Posted by tribratanewsbantul on 08:13

Sebagai bentuk komitmen dan juga bagian tugas pencegahan dan penanganan Covid-19, edukasi dan pantauan protokol kesehatan masih terus dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Sanden bersama dengan Relawan Satgas Covid Kalurahan setempat.

Hari ini, Minggu (6/6/2021) jam 10.00 WIB Bhabinkamtibmas Kalurahan Murtigading Bripka Tri Asih SE bersama Relawan Satgas Covid FPRB Murtigading melaksanakan edukasi dan pantauan protokol kesehatan pada acara hajatan pernikahan warga Peciro Rt 03 Dukuh XVII Kalurahan Murtigading Kapanewon Sanden.

Turut serta dalam giat tersebut yaitu Carik Murtigading, Jogoboyo, Kamituwa, Tim Satgas Covid 19 Kalurahan Murtigading, Bhabinkamtibmas Bripka Tri Asih SE dan Kadus XVII Kurahan.

Pantauan prokes dilakukan di rumah Edi Nugroho Dusun Peciro Rt 03 Dukuh XVII Murtigading Kapanewon Sanden. Dalam hajatan tersebut, pihak panitia sudah melaksanakan protokol kesehatan sesuai rambu rambu yang dari Satgas Covid Kalurahan. Seperti tamu undangan harus dalam keadaan sehat, memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan menyediakan hand sanitizer, pemeriksaan suhu badan, sajian hidangan berujud nasi box guna menghindari kerumunan dan membatasi jumlah undangan sebanyak 100 orang. (Humas Polsek Sanden)



Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 08:13

0 komentar:

CB