Sinergitas Bhabinkamtibmas Kalurahan Timbulharjo Bersama Babinsa Sambangi Warga Binaan

Posted by tribratanewsbantul on 10:46

Dalam rangka menjaga kamtibmas yang aman kondusif di wilayah binaannya, sinergitas antara Bhabinkamtibmas dan Babinsa sangat diperlukan dalam pelaksanaan tugas untuk.

Ini semua bisa terwujud jika terjalin komunikasi yang baik, sehingga tugas di lapangan akan terasa ringan dan masyarakat pun akan merasa nyaman karena terayomi.

Seperti halnya kebersamaan dan kekompakan antara Bhabinkamtibmas Polsek sewon Kalurahan Timbulharjo Aiptu Ibnu Wakhid SH dengan Babinsa Koramil 04/Sewon saat menyambangi wilayah binaan. Dalam sambang tersebut Bhabinkamtibmas bersama Babinsa melaksanakan edukasi protokol kesehatan kepada warga di Dusun Bibis, Timbulharjo, Sewon, Bantul, Minggu (20/6/2021) siang.

Kegiatan tersebut merupakan sesuatu rutinitas yang sering dilakukan oleh dua pembina kamtibmas itu. Kedatangan Babinkamtibmas bersama Babinsa untuk menciptakan keamanan dan motivasi kepada warga binaannya.

Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan imbauan protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Sementara itu, Kapolsek Sewon Kompol Suyanto SH  menyampaikan, bahwa berbagai permasalahan kamtibmas mengacu kerjasama di tingkat atas, sinergitas TNI-Polri sangat dibutuhkan dalam penanganan gangguan kamtibmas di masyarakat. (Humas Polsek Sewon)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:46

0 komentar:

CB