Anggota Polsek Banguntapan Bersama Warga Atasi Bencana Alam

Posted by tribratanewsbantul on 19:02

Hujan deras campur angin yang mengguyur wilayah Banguntapan pada hari Jumat tanggal 01 Maret 2019 pukul 14.00 Wib menimbulkan beberapa kerusakan. Oleh karena itu Kapolsek Banguntapan Kompol Suhadi, SH., MH memerintahkan anggota jaga dan semua Bhabinkamtibmas agar mobile di wilayah binaan masing-masing jika ada bencana alam segera laporkan dan segera bantu warga untuk mengatasi bencana.

Dalam kesempatan tersebut unit patroli Polsek Banguntapan yang dipimpin panit Sabhara Iptu Jaka Pamungkas SH menemukan adanya Pohon tumbang di Jalan Ringroad depan Hotel Tirta Kencana yang menutupi arus lalu lintas dari arah selatan ke utara.

Selanjutnya Iptu Jaka Pamungkas SH segera koordinasi dengan Kapolsek dan dinas BPBD untuk membersihkan Pohon tumbang. Mendapat laporan tersebut Kapolsek Banguntapan Kompol Suhadi, SH., MH langsung turun kelapangan bersama warga dan anggotanya bahu membahu membersihkan pohon yang tumbang sehingga arus dapat kembali lancar.

Tidak hanya Pohon tumbang yang menutupi jalur lalu lintas, di sebelah utara simpang empat Blok O, hujan deras disertai angin juga mengakibatkan Tugu Pal listrik menjadi condong mau roboh. Mengetahui hal tersebut Kapolsek Banguntapan langsung menginformasikan kepada PLN karena sangat membahayakan keselamatan warga yang ada di sekitarnya.

Tidak berselang lama petugas dari PLN segera datang ke lokasi dan segera mengevakuasi pal listrik. Kapolsek menghimbau kepada warga yang di sekitar agar menjauh dari lokasi serta memerintahkan anggota untuk melakukan pengaturan lalu lintas biar arus lalu lintas menjadi lancar.

Karena kerusakan Tugu Pal listrik yang cukup berat dan membahayakan dan tidak bisa secepat kilat dibenahi, Kapolsek memerintahkan anggotanya untuk melakukan pendampingan menjaga lokasi perbaikan panel listrik Demi keselamatan bersama.

Kapolsek juga melakukan patroli di komplek perumahan TNI-AU, hujan deras disertai angin kencang juga mengakibatkan Pohon tumbang yang menimpa rumah milik anggota TNI AU maupun mobil yang terparkir di area Perumahan TNI AU.

Unit Sabhara Polres Bantul juga membantu mengevakuasi adanya bencana alam yang ada di wilayah Banguntapan dengan semangat bersama BPBD Kabupaten Bantul bencana alam Pohon tumbang segera teratasi dengan baik.

Atas kejadian tersebut sampai hari ini tidak ada adanya korban jiwa, kerugian materi yang dialami beberapa warga Banguntapan maupun anggota TNI AU (rumah rusak dan mobil yang tertimpa pohon tumbang). (Humas Polsek Banguntapan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 19:02

0 komentar:

CB