Bhabinkamtibmas Desa Mangunan Hadiri Rembung Stunting

Posted by tribratanewsbantul on 13:10

Bhabinkamtibmas Desa Mangunan Aiptu Ari Ashari menghadiri acara rembug stunting di Balai Desa Mangunan, Dlingo, Bantul pada Selasa (21/7/2020).

Rembug stunting diselenggarakan oleh Pemerintah Desa Mangunan dalam rangka pembinaan untuk pencegahan kematian bayi.

Hadir dalam rembug stunting ini antara lain Camat Dlingo Denny Ngajis Hartono SSTP MPA, Lurah Desa Mangunan H. Jiyono Ikhsan S.Sos, Bhabinkamtibmas Aiptu Ashari, Kader PKK Desa Mangunan,  petugas dari Puskesmas Dlingo I dan petugas PLKB Dlingo.

Dalam kesempatan ini, Camat Dlingo Deni Ngajis Hartono SSTP MPA mengatakan, rembug stunting ini jangan hanya menjadi wacana belaka, karena progam stunting adalah progam nasional untuk menekan angka kematian ibu dan anak. Sehinga semua program stunting harus dilaksanakan karena 1000 HPK (Hari Pertama Kehidupan ) harus sangat diperhatikan untuk mencegah terjadinya stunting. (Humas Polsek Dlingo)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 13:10

0 komentar:

CB