Kapolsek Jetis Hadiri Upacara Peringatan Hari Jadi Kabupaten Bantul Ke-189

Posted by tribratanewsbantul on 10:21

Kapolsek Jetis AKP M Sholeh SH MM menghadiri Upacara Peringatan Hari Jadi Kabupaten Bantul Ke-189 secara virtual di Kantor Kecamatan Jetis, Senin (20/7/2020).

Hadir pula dalam kesempatan tersebut, Camat Jetis Sariadi SIP M.Si, Danramil Jetis Kapten Rejo Mulyo, Kepala Dinas se Kecamatan Jetis, Lurah Desa dan Kasi Kecamatan Jetis.

Adapun tema Hari Jadi Kabupaten Bantul tahun ini adalah "Semangat Makaryo Mbangun Deso Sumber Energi Memasuki Era Tatanan Kehidupan Baru”.

Bupati Bantul Drs. H. Suharsono dalam sambutanya  menyampaikan dalam rangka menghadapi pandemi Covid-19, Pemda Bantul tidak hentinya dengan penuh semangat menghimpun sinergi semua komponen masyarakat untuk bersiaga menanggulangi pandemi Covid-19 dengan didukung semangat gotong-royong yang diemban secara bersama-sama.

Pemerintah Kabupaten Bantul telah membentuk Tim Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 pada bulan April 2020, menyiagakan puskesmas dan rumah sakit lapangan khusus Covid-19, melaksanakan refocusing anggaran dalam rangka menjaga masyarakat agar tetap sehat termasuk menjaga ketahanan pangan, serta bekerjasama dengan TNI/Polri sewaktu menyediakan dapur umum supaya kebutuhan hidup masyarakat terdampak Covid-19 tetap dapat tercukupi,Jelas Bupati Bantul.

Sambutan Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwono X melalui virtual disampaikan beberapa hal diantaranya dalam suasana keprihatinan akibat merebaknya Covid-19 saat ini, marilah kita senantiasa lebih khusyuk memohon kepada Allah agar pandemi ini cepat berakhir.

“Dengan peringatan Hari Jadi Ke-189 Kabupaten Bantul, saya mengucapkan selamat dan ikut mangayubagya atas kebahagiaan warga Bantul dalam merayakannya, meski dalam suasana siap siaga, was-was dan ketidakpastian,” katanya.

Ditambahkan, dalam setiap pelaksanaan Hari Jadi hendaknya diikuti dengan introspeksi perjalanan sejarah disertai repleksi visioner. Introspeksi terhadap sebuah institusi diperlukan untuk melakukan neraca plus minum pencapaian prestasinya sejak kelahirannya hingga sekarang.

Selesai sambutan sambutan  kegiatan dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Bupati Bantul yang kemudian diserahkan kepada Ketua DPRD Bantul, pemutaran video Semarak Hari Jadi Ke-189 dan Pembangunan Fisik Kabupaten Bantul, serta diakhiri menyanyikan lagu Bagimu Negeri. (Humas Polsek Jetis)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:21

0 komentar:

CB