
Kegiatan latihan dipusatkan di Lapangan Desa Segoroyoso, Pleret, Bantul seperti yang terlihat pada Selasa (6/8/2019).
Para siswa yang dilatih merupakan siswa-siswi gabungan dari sekolah tingkat SMA di wilayah Kecamatan Pleret. Sebanyak 72 siswa (36 putra dan 36 putri) yang terpilih dan lolos seleksi itu, nantinya bertugas pada Upacara peringatan Kemerdekaan RI ke-74 tingkat Kecamatan Pleret.
Pelatihan ini sudah berjalan lebih dari dua bulan. Setiap hari para siswa diberikan materi latihan berupa peraturan baris-berbaris untuk kesamaan gerak. Selain itu, juga dilatih teknik pengibaran bendera dan penurunan bendera.
Sementara saat memantau kegiatan latihan tersebut, Kapolsek Pleret AKP Riwanta mengapresiasi semangat para Paskibra dalam mengikuti latihan. Dengan latihan yang sungguh-sungguh dan disiplin diharpakan mampu melaksanakan tugasnya dengan baik. (Humas Polsek Pleret)
0 komentar:
Post a Comment