Pengamanan Sholat Ied Adha 1440 H Di Lapangan Sidomulyo

Posted by tribratanewsbantul on 07:39

Dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat yang melaksanakan ibadah shalat Idul Adha, anggota Polsek Bambanglipuro di bantu anggota Linmas dan FKPM desa Sidomulyo melaksanakan pengamanan di lapangan Sidomulyo Bambanglipuro Bantul, Minggu (11/08/2019) Pukul 06.30 wib.

Dalam sholat Idul Adha 1440 H tersebut sebagai imam dan khotib adalah Ustad Reza Lc dari Himatul Quran Dusun Kembaran Kasihan Bantul dihadiri olah ribuan jamaah.

Pengamanan kegiatan salat Idul Adha dilakukan demi keamanan dan kenyamanan Masyarakat khususnya umat muslim yang melaksanakan ibadah tersebut. Seluruh anggota bekerja tulus ikhlas dan penuh semangat dalam tugas Mulia. (Humas Polsek Bambanglipuro)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 07:39

0 komentar:

CB