Bhabinkamtibmas Gadingharjo Sanden Dampingi Giat Ozonisasi di Dusun Karanganyar

Posted by tribratanewsbantul on 11:34

Bersama dengan relawan Covid -19 Kalurahan Gadingharjo, Bhabinkamtibmas Gadingharjo Bripka Eko Wibowo S.I.Kom melaksanakan pemantauan, pendampingan ozonisasi dan penyemprotan disinfekan di rumah warga yang terkonfirmasi Covid -19 di Dusun Karanganyar Kalurahan Gadingharjo Kapanewon Sanden, Senin (31/5/2021) pukul 20.30 WIB.

Kegiatan ozonisasi dan penyemprotan disinfektan diikuti oleh Carik Gadingharjo, Kamituo, Relawan Covid -19 Gadingharjo, Dukuh Karanganyar, Bhabinkamtibmas Kalurahan Gadingharjo Bripka Eko Wibowo S.I.Kom serta Babinsa Koramil Sanden.

Kegiatan ozonisasi dan penyemprotan disinfektan dilakukan oleh relawan Covid -19 yang didampingi oleh aparat Kalurahan bersama anggota Polsek Sanden dan Koramil dalam rangka mencegah dan memutus angka penyebaran Covid -19 secara efisien. Juga memberikan rasa nyaman bagi warga masyarakat khususnya di wilayah Gadingharjo.

Dalam kegiatan penyemprotan disinfektan petugas menggunakan alat ozonisasi dan alat sprayer dan didukung kendaraan operasiol Kalurahan Gadingharjo. Selama kegiatan ozonisasi dan penyemprotan disinfektan situasi berjalan lancar. (Humas Polsek Sanden)



Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 11:34

0 komentar:

CB