Personel Polsek Bambanglipuro menghadiri acara buka puasa bersama dengan unsur Muspika Kecamatan Bambanglipuro dan masyarakat. Acara tersebut berlangsung di Gedung Balai Desa Sidomulyo Bambanglipuro Bantul, Jumat (10/05/2019) mulai pukul 16.30 WIB.
Hadir dalam acara tersebut Camat Bambanglipuro Drs Lukas Sumanasa M.Kes, Kapolsek Bambanglipuro diwakili Kanit Reskrim Ipda Wahyu Trihandono SH bersama anggotanya, Kasi Kemasyarakatan Heri Kusdarmanto SH, Kepala KUA Bambanglipuro Drs Dalyono Warsito, Lurah Desa Sidomulyo Edi Murjito S.Pd, Tokoh masyarakat sekitar dan tamu undangan lainnya.
Acara diawali sambutan oleh Camat Bambanglipuro yang intinya mengatakan bahwa acara ini sebagai jalinan silaturrahmi pihaknya sebagai mitra masyarakat untuk menciptakan rasa aman dan kondusif. Apalagi saat ini umat Islam sedang melaksanakan Ibadah Puasa.
Camat Bambanglipuro juga mengajak kita semua untuk bersama-sama menjaga area lingkungan tempat tinggal agar keamanan, ketertiban serta kenyamanan timbul di lingkungan masyarakat.
Sementara itu Kepala KUA Bambanglipuro memberikan tausiyah tentang kunci kebahagian. Seorang mukmin dianjurkan untuk senantiasa sabar ketika ditimpa kesusahan. Kesabaran menjadi salah satu kunci utama untuk meraih kebahagiaan di dunia.
Sabar akan membuat seseorang merasa ringan dalam menghadapi segala bentuk dalam hidupnya. Kesabaran bukanlah berpangku tangan dan pasrah tanpa melakukan ikhtiar. Justru dengan bersabar kita akan selalu berupaya untuk menyempurnakan ikhtiar dengan berusaha lebih keras lagi. (Humas Polsek Bambanglipuro)
Personel Polsek Bambanglipuro Hadiri Buka Puasa Bersama Muspika
Posted by tribratanewsbantul on 08:20
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 08:20
0 komentar:
Post a Comment