Kanit Binmas Polsek Jetis Ipda Budiyono didampingi Bhabinkamtibmas Desa Patalan Bripka Fajar Prihantoro menghadiri Muscab IV Himpaudi Kecamatan Jetis dan Pelantikan Pengurus periode 2019 - 2023 di Aula Balai Desa Patalan, Jetis, Bantul, Sabtu (24/08/2019).
Dalam sambutanya Ketua Pengurus Himpaudi Bantul, RR. Dwi Suwarni ningsih, S.Pd mengucapkan selamat kepada Ketua dan Pengurus Cabang Himpaudi Kecamatan Jetis yang terpilih semoga dapat bekerja keras dan menghasilkan hasil yang baik untuk percepatan program Paud di Kecamatan Jetis.
Ketua terpilih Himpaudi Kecamatan Jetis periode 2019 - 2023 Ibu Liningsih, S.Pd. dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih atas kepercayaan yang telah diberikan untuk mengemban amanah menjadi Ketua Himpaudi Kecamatan Jetis periode 2019 - 2023.
Acara ditutup dengan doa oleh KUA Jetis dan berlangsung dalam keadaan aman dan tertib. (Humas Polsek Jetis)
Kanit Binmas Polsek Jetis Hadiri Muscab IV Himpaudi Kecamatan Jetis
Posted by tribratanewsbantul on 10:29
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:29
0 komentar:
Post a Comment