Pengamanan Merti Dusun di Dusun Ngireng-ireng

Posted by tribratanewsbantul on 10:57

Bhabinkamtibmas Desa Panggungharjo Aiptu Jedik Praptowo,SH melaksanakan Pengamanan Merti Dusun di Dusun Ngireng-ireng Panggungharjo Sewon Bantul, Minggu (29/09/2019) pukul 13.00 WIB.

Hadir juga dalam kegiatan tersebut yaitu Lurah Desa PanggungHarjo Wahyudi Anggorohadi, SFam , Apt, Ketua BPD Panggingharjo Ari Suryanto SE, Kasi Pem Desa Panggungharjo M. Ali Yahya SH, Kasi Pelayanan Desa Panggungharjo Bimo Wicaksono, Kasi Pelayanan Desa Panggungharjo Bimo Wicaksono, Dukuh Sedesa Panggungharjo, Bhabinkamtibmas Desa Panggungharjo Aiptu Jedik Praptowo, Babinsa Sertu Pargiyanto dan Serda Basuki.

Merti Dusun merupakan adat dan budaya warga masyarakat turun-temurun, serta menjunjung tinggi nilai budaya (Nguri-uri Budaya Jawa). Kegiatan tersebut berupa pawai keliling dusun.

Adapun adat tersebut mempunyai makna atau bertujuan sebagai wujud syukur seluruh warga masyarakat kepada Tuhan (Sang Pencipta) atas nikmat yang diberikan, serta permohonan doa agar senantiasa selamat, damai dan sejahtera dalam menjalani hidup bermasyarakat. (Humas Polsek Sewon)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:57

0 komentar:

CB