Bhabinkamtibmas Desa Caturharjo Hadiri Giat Hari Jadi Muda Mudi Dusun Tegallayang X

Posted by tribratanewsbantul on 08:44

Bhabinkamtibmas Desa Caturharjo Aiptu Agus Nugroho menghadiri kegiatan Hari jadi muda mudi Dusun Tegallayang X di Dusun Tegallayang X, Caturharjo, Pandak, Bantul, Minggu (15/03/2020) jam 07.00 Wib.

Dalam Hari jadi Muda Mudi Dusun Tegallayang X inidiadakan giat jalan sehat dan senam bersama. Kegiatan tersebut dilaksanakan juga untuk lebih mempererat tali silaturahmi antar muda mudi dan juga sebagai hiburan untuk warga dusun Tegallayang X.

Acara dibuka dengan jalan sehat dengan rute yang dilalui jalan sehat tersebut memutari lingkungan dusun Tegallayang X. Kemudian acara dilanjutkan dengan senam sehat dan pentas hiburan orgen tunggal yang ditutup dengan pembagian doorprize oleh panitia.

Selama kegiatan berlangsung aman dan lancar. Bhabinkamtibmas Desa Caturharjo Aiptu Agus Nugroho melaksanakan pengamanan sampai dengan acara selesai. Selain melaksanakan pengamanan Bhabinkamtibmas juga melaksanakan pengaturan lalulintas jalan di simpang yang dilalui peserta jalan sehat sampai dengan acara selesai. (Humas Polsek Pandak)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 08:44

0 komentar:

CB