Kapolsek Sanden Takziah Ke Almarhum Surajiman

Posted by tribratanewsbantul on 13:01

Kegiatan Polsek Sanden dalam membangun stigma positif di tengah masyarakat terus dilakukan oleh Kapolsek Sanden bersama anggotanya dengan berusaha mendekatkan diri dengan masyarakat patut diapresiasi. Salah satunya menyempatkan diri takziah di rumah duka Surajiman/Manggih di Dusun Dukuh Desa Gadingharjo Kecamatan Sanden, Bantul, Selasa (3/3/2020) Pukul 11.15 Wib.

Dalam takziah tersebut dipimpin oleh Kanit Provos Ipda Suharyanta bersama dengan para Kanit dan perwakilan anggota Polsek Sanden. Ipda Suharyanta mengatakan bahwa giat takziah tersebut bertujuan untuk dapat menghibur keluarga yang ditinggalkan dan saling menambah silaturahmi kepada warga di desa dan saling mengenal satu sama lain. Dengan begitu, dapat mengubah pandangan di masyarakat untuk tidak takut terhadap polisi. Polisi adalah bagian dari masyarakat. Polsek Sanden berkomitmen untuk dapat bermanfaat bagi masyarakat. Kegiatan sosial takziah ini rutin dilaksanakan keluarga besar Polsek Sanden jika ada warga Sanden yang meninggak dunia, ucap Ipda Suharyanta.

Dapat di laporkan bahwa Bapak Surajiman adalah korban kecelakaan lalu lintas di Jalan Samas pada hari  Senin malam (2/3). Korban sempat di rawat di RSUD Panembahan Senopati Bantul sebelum meninggal. Sementara itu jenazah rencana akan di makamkan hari Selasa (3/3/2020) pukul 14.00 Wib di makam suci Dukuh Gadingharjo Sanden Bantul. (Humas Polsek Sanden)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 13:01

0 komentar:

CB