Unit Binmas Polsek Sanden Adakan Giat PSA Di TK Ratnaningsih

Posted by tribratanewsbantul on 09:29

Menjadi anggota Polri merupakan dambaan atau cita cita sebagian besar anak – anak Indonesia.  Dimata mereka menjadi Polisi itu gagah, pemberani dan di segani. Hal ini terlihat saat ada kegiatan Polisi Sahabat Anak (PSA) yang datang langsung ke Polsek maupun saat Anggota Polisi berkunjung ke sekolah TK, anak anak terlihat antusias dengan semangat mengikuti kegiatan tersebut.
   
Pada hari Jumat (13/3/2020) pukul 09.00 Wib anggota Unit Bimas Polsek Sanden dipimpin Kanit Binmas  Aiptu Bambang Eka Sutrianta melaksanakan kunjungan ke TK ABA Ratnaningsih di Dusun Kemiri Desa Gadingsari Kecamatan Sanden Bantul untuk melaksanakan kegiatan Polisi Sahabat Anak (PSA). Kedatangan anggota Polisi di TK ABA di sambut dengan ceria penuh suka cita oleh anak anak TK ABA Ratnaningsih.
      
Dengan menyapa dan mengucapkan salam, selamat pagi kepada anak anak TK dari anggota Polsek mengawali kunjungan PSA tersebut. Giat PSA di pandu Bripka Sulistriyanto di dampingi anggota Binmas lainya memperkenalkan diri. Didampingi guru dan anggota Binmas anak anak TK ABA Ratnaningsih di ajak bernyanyi bersama dan di kenalkan fungsi dan tugas Polisi agar anak anak mengetahui tugas Polisi lebih dekat. Anak - anak juga diberikan pengenalan rambu lalu lintas agar sejak dini tertanam sikap disiplin dalam berlalu lintas.
 
Kanit Binmas Aiptu Bambang Eka Sutriyanta mengatakan bahwa kegiatan PSA ini dimaksudkan agar anak mengenal lebih dekat tentang tugas dan fungsi kepolisian. Di samping itu untuk menjauhkan image kepada anak anak  bahwa Polisi itu sosok yang seram dan galak. Di harapkan dengan kegiatan PSA ini anak anak tidak takut lagi pada sosok Polisi, dan dalam dirinya tertanam sikap disiplin dengan pengenalan peraturan maupun rambu lalu lintas sejak dini, karena anak anak ini adalah Pioner bangsa, ucap Aiptu Bambang Eka Sutriyanta. (Humas Polsek Sanden)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:29

0 komentar:

CB