Kapolres Bantul Berikan Pembekalan Kepada Siswa Diktukba Polri

Posted by tribratanewsbantul on 10:53

Kepala Kepolisian Resor Bantul (Kapolres Bantul) AKBP Ihsan memberikan pembekalan kepada siswa Pendidikan Pembentukan Bintara (Diktukba) Polri Gel. 1 TA. 2022 di aula Wira Pratama Polres Bantul, Selasa (28/6/2022).

Didampingi Waka Polres Bantul, Kompol Sancoko P Seksono, kepada 52 siswa SPN Selopamioro Polda DIY yang melaksanakan latihan kerja (latja) di Polres Bantul, Ihsan mengingatkan, agar selalu menjaga kedisiplinan dan kekompakan.

“Saya selaku Kapolres Bantul mengapresiasi kepada siswa Diktuk Bintara Polri Gel. I TA. 2022, yang telah melaksanakan latihan kerja di Polres Bantul dengan baik tanpa pelanggaran ataupun teguran,” katanya.

Ihsan juga berharap, kepada para siswa setelah dilantik menjadi anggota Polri, bisa menjadi anggota Polri yang berkarakter dan mempunyai keunggulan.

“Selama 27 hari siswa telah melaksanakan latihan kerja dengan baik, sebagai modal siswa sebelum dilantik menjadi anggota Polri. Dan ilmu yang telah didapatkan dari para mentor nantinya dapat diaplikasikan dalam pelaksanaan tugas,” paparnya.

Menurut Ihsan, di era saat ini ada 4 tantangan yang akan dihadapi oleh siswa ketika dilantik menjadi anggota Polri, yakni globalisasi; intoleransi; radikalisme dan terorisme; media sosial; dan narkoba ancaman bagi NKRI.

“Anda saat  ini adalah generasi milenial yang hidup di era globalisasi dan era digital yang tantangannya pasti berbeda, tetapi yang tidak boleh berubah adalah “unggul dan berkarakter”,” pesannya.

Mengakhiri sambutannya, Ihsan selaku pimpinan di Polres Bantul, mengucapkan terimakasih atas pelaksanaan latihan kerja Siswa Diktuk Bintara Polri Gel. I TA. 2022, yang berjalan dengan baik sesuai dengan rencana.

“Selamat jalan sampai SPN Selopamioro Polda DIY,” tutupnya.

Dalam kesempatan tersebut, Ihsan juga memberikan selamat kepada Siswa Muhammad Imam Fadhly Pratama Nosis.163 sebagai siswa terbaik selama latja di Polres Bantul.
 


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:53

0 komentar:

CB