Bhabinkamtibmas Tirtonirmolo Amankan Pensi Di Jogonalan Lor

Posted by tribratanewsbantul on 10:11

Bhabinkamtibmas Desa Tirtonirmolo Brigadir Dwi Nur Wahono melaksanakan pengamanan Pentas Seni  Ketoprak Mataram di Balai RT 01 Jogonalan Lor, Tirtonirmolo, Kasihan, Bantul, Sabtu (31/08/2019) pukul  20.00 wib.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh warga masyarakat dalam rangka memperingati HUT ke-74 Kemerdekan RI dengan semangat Gotong Royong Jogonalan Lor menuju Indonesia Unggul.

Adapun pentas seni ini dengan tujuan menguri-uri/menjaga kebudayaan jawa agar tidak hilang ditelan jaman dengan menampilkan pentas seni dan pagelaran Ketoprak Mataram dari Mardi Budoyo Jogonalan Lor dengan cerita  Nyi Menggung Adisono.

Hadir dalam acara ini  Perwakilan Kecamatan Kasihan bapak Sugito, Lurah Desa Tirtonirmolo HM. Marwan MS, SH., Kadus Jogonalan Lor,  Ketua Rt.01-06 dan warga serta Babinsa.

Selama acara berlangsung Bhabinkamtibmas Desa Tirtonirmolo melakukan pantauan kamtibmas sampai acara berakhir terlaksana dalam keadaan aman dan kondusif. (Humas Polsek Kasihan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:11

0 komentar:

CB