Polsek Kasihan Kembali Bagikan Sembako Bagi Warga Kurang Mampu

Posted by tribratanewsbantul on 12:25

Kapolsek Kasihan Kompol Tarwoco Nugroho, SH bersama Para Kanit, Panit, Kasi dan anggota membagikan paket bingkisan sembako  kepada warga  yang tidak mampu di Pedukuhan Ngentak RT.06 Bangunjiwo, Kasihan, Bantul, Jum'at (06/03/2020) pagi.

Kegiatan dalam rangka Jumat berkah yang bersifat sosial ini rutin dilaksanakan setiap hari Jum'at dengan tajuk ‘Polsek Kasihan Peduli’.

Jum'at pagi ini paket sembako dan uang tali asih diberikan kepada keluarga Ibu Haryati yang hidup berdua dengan orang tua, yang tidak mampu bekerja untuk mencukupi kebutuhanya sendiri.

“Apa yang kami berikan mungkin tidak seberapa, namun semoga sedikit membantu dan meringankan beban Ibu Haryati dan orang tuanya,” kata  Kompol Tarwoco Nugroho, SH. (Humas Polsek Kasihan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 12:25

0 komentar:

CB